Liburan Lebih Hemat dengan Rental Mobil Murah di Kuta Bali

Bali Best Rental

27 September 2024 - 47x dilihat

Menjadi salah satu tempat populer di Indonesia, Anda akan banyak menemui tempat rental mobil murah di Kuta Bali. Meski begitu, saat hendak menyewa diperlukan kehati-hatian karena tidak semuanya mempunyai kualitas yang bagus, baik dari segi pelayanan, harga, maupun produknya.

Beberapa orang lebih memilih menyewa adalah supaya lebih hemat dibandingkan harus menggunakan layanan transportasi. Selain itu, Anda juga akan memiliki kebebasan untuk pergi ke mana saja selama masih dalam masa peminjaman.

Tips Liburan Hemat dengan Rental Mobil Murah di Kuta Bali

Agar pengeluaran menjadi lebih hemat, Anda bisa mencoba beberapa tips rental mobil murah di Kuta Bali berikut ini. Dengan begitu, pengalaman liburan akan menjadi jauh lebih menyenangkan tanpa harus khawatir merogoh kocek terlalu dalam.

1. Membandingkan beberapa tempat

Ini adalah hal penting untuk dilakukan terlebih dahulu. Sempatkan beberapa waktu untuk membandingkan harga dari beberapa tempat persewaan. Mengingat Kuta adalah kota besar, tentu Anda tidak akan kesulitan mendapatkan data-data layanan tersebut.

Silahkan cari tahu secara online maupun offline terkait harga beserta jenis mobilnya. Setelah menemukan setidaknya lima tempat, mulai buat perbandingan harga beserta layanan yang didapatkan. Pastikan untuk memilih sesuai dengan anggaran agar tak menimbulkan pengeluaran tak terduga.

2. Memesan di jauh hari

Bagi yang sudah sering pergi liburan ke luar kota mungkin sudah tidak asing lagi dengan hal ini. Pasalnya, memesan di jauh hari cenderung akan mendapatkan harga lebih hemat dibandingkan secara dadakan. Bahkan, pemesanan mendadak bisa menaikkan harga hingga 100% dan tentu saja itu akan merugikan finansial Anda.

Oleh karena itu, sebisa mungkin pesan layanan ini jauh hari sebelumnya agar mendapat harga normal. Biasanya jasa tersebut akan memberikan penawaran booking dengan sejumlah DP terlebih dahulu untuk kemudian unit kendaraan dipersiapkan.

Keuntungan lain saat memesan jauh hari adalah pilihan unit masih cukup lengkap. Jadi, nantinya Anda dapat memilih kendaraan paling sesuai dengan kebutuhan, apakah hanya untuk dua orang atau sekeluarga dalam jumlah banyak.

3. Memanfaatkan promo

Walaupun tidak terus-menerus ada, namun promo bisa menjadi senjata cukup ampuh dalam memangkas biaya liburan. Biasanya promo ini akan muncul di event-event spesial seperti libur hari raya, tahun baru, libur sekolah, dan sebagainya.

Nominalnya pun beragam, mulai dari 5% hingga 50% tergantung dari penyedia. Agar tidak ketinggalan informasi terkait promo yang sedang berlaku, Anda bisa mencoba mencari tahu di berbagai akun sosial media penyedia layanan rental.

Promo biasanya juga berlaku ketika customer menyewa dalam jumlah tertentu seperti 3 hari akan mendapatkan potongan harga. Untuk berjaga-jaga, Anda bisa menanyakan pada penyedia jasa saat melakukan survei terkait apakah ada promo yang sedang berlaku.

4. Hindari menggunakan tambahan sopir

Beberapa layanan rental biasanya akan menyediakan layanan sopir untuk memfasilitasi peminjam ketika mereka tidak bisa berkendara ataupun kurang menguasai rute di sekitar. Di satu sisi, layanan tersebut memang akan sangat membantu.

Hanya saja, Anda perlu tahu bahwa menggunakan layanan ini artinya akan ada biaya tambahan cukup besar. Oleh karena itu, apabila masih memungkinkan berkendara sendiri, sebaiknya hindari memakai layanan tambahan sopir. Apabila masih bingung dengan rute, gunakan bantuan Google Map atau aplikasi serupa sebagai penunjuk jalan.

Dengan menerapkan beberapa tips rental mobil murah di Kuta Bali tersebut, Anda akan terbantu dalam menghemat biaya liburan. Sementara itu, apabila masih bingung menemukan layanan rental, Bali Best Rental bisa menjadi pilihan.

Bali Best Rental menyediakan berbagai macam pilihan mobil dengan spesifikasi mumpuni sehingga mampu menunjang kenyamanan berkendara. Untuk informasi lebih lanjut, Anda bisa mengunjungi website www.balibestrental.com.



Sewa Mobil Sekarang!

Sewa Mobil di Bali Murah merupakan salah satu penyedia layanan rental atau sewa mobil murah di Bali. Menggunakan armada mobil keluaran baru, dengan kondisi terawat untuk disewakan kepada Anda.